Keren ! Wali Kota Metro Siap Sumbangkan Gaji Untuk Pembangunan TPA

Lampung24jam.com METRO – Dalam Acara launching layanan masyarakat di Taman Merdeka Kota Metro Oleh Persatuan Wartawan Indonesia Kota Metro disambut antusias oleh warga yang hadir, Wali Kota Metro dr.Wahdi Sirajuddin Sp.OG., langsung menanggapi dan siap membantu keluhan warga, Minggu 11/04/2021.

Dari beberapa warga yang berkesempatan bertanya, Tinul warga Kelurahan Hadimulyo Timur, Kecamatan Metro Pusat mendapat tantangan Wali Kota. Dimana Tinul bertanya apakah bisa mendapatkan bantuan pemerintah karena ia ingin mendirikan TPA.

“Saya ingin mendirikan TPA, kebetulan ada bekas bangunan orang tua yang bisa dilanjutkan pembangunannya untuk TPA, apakah bisa mendapat bantuan dana dari pemerintah. Kalau bisa bagaimana caranya?” ucapnya kepada Wali Kota.

Menanggapi hal itu, Wali Kota Metro dr. Wahdi Siradjuddin, Sp.OG., mendukung keinginan wanita kelahiran 1995 tersebut. Namun ia memberikan tantangan agar Tinul berusaha terlebih dahulu sebelum meminta bantuan pemerintah.

“Berusaha dulu, kalau sudah ada yang diperbuat tunjukkan sama saya, tidak usah pakai uang pemerintah, saya berikan gaji saya sebagai bentuk dukungan,” katanya disambut tepuk tangan masyarakat yang hadir di Taman Kota.

Selain Tinul, beberapa masyarakat juga memajukan pertanyaan kepada Wali Kota. Seperti terkait infrastruktur Jalan Pattimura yang rusak serta bantuan BPJS kelas 3 untuk masyarakat.

Usai acara, Ketua PWI Kota Metro Rino Panduwinata mengucap syukur atas kesuksesan launching program Layanan Masyarakat PWI Metro. Menurutnya, kesuksesan program ini terlihat dari animo dan manfaat yang dapat dirasakan langsung masyarakat.

“Tadi sempat ada warga yang tidak mendapat kesempatan bertanya karena wali kota ada kegiatan lain. Namun kami bersyukur, dengan waktu hanya 1 jam mampu memberikan kesempatan dan solusi atas aspirasi warga Kota Metro,” ungkapnya.

Kepada warga Bumi Sai Wawai yang ingin menyampaikan aspirasi melalui PWI, dapat datang langsung ke Kantor PWI Kota Metro di Jalan AR Prawira Negara. PWI pun berencana untuk terus menjalankan program Layanan Masyarakat agar mampu membantu mewujudkan aspirasi masyarakat.

“Tujuan kami agar PWI dan masyarakat bisa bersama-sama membangun Kota Metro. Terpenting merubah persepsi bahwa wartawan itu tidak baik, jika ada wartawan yang begitu itu oknum, Anggota PWI tidak seperti itu,” tukasnya. (*) Sumber Sigernews.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here